Tentang Persiapan dan kehidupan mahasiswa di Russia

Sahabat pasti penasaran bagaimana rasanya menjadi mahasiswa di Russia?

Beasiswa ke Rusia, sekarang sudah mulai banyak di lirik oleh masyarakat Indonesia, runtuhnya rezim orde baru sekarang sudah mulai menampakan kemilau nya yaitu Russia sebagai salah satu tujuan peminat beasiswa.

Tapi sayang sekali kebaikan Rusia yang dengan lapang hati mau memberikan kita kesempatan untuk meraup ilmu sebanyak-banyaknya dapat banyak respon “tidak puas” oleh kawan-kawan yang datang pada tahun pertama (podfak/kelas bahasa). Hal ini di karena persiapan mental dan informasi yang tergolong masih sangat kurang tentang keadaan di Russia.

Sedikitnya 1 mahasiswa kita yang menyerah sebelum berjuang setiap tahunnya, dengan alasan ini itu. Dan, sekali lagi Indonesia mencoreng wajahnya sendiri di hadapan Rusia. Bagaimana tidak, kebanyakan dari kawan-kawan yang datang ke Rusia selalu berpikiran yang muluk-muluk tentang kulilah di sini, (karena kurangnya informasi tentang keadaan, kultur, dan cuaca Russia yang mungkin bisa jadi tidak bisa disamakan dengan Negara lain) alhasil dengan pemikiran mereka yang salah tentang Rusia maka mereka “di hinggapi” rasa kecewa ketika sampai di Rusia.

Menghadapi kenyataan bahwa hidup di Russia bukanlah hal yang mudah (saya menulis ini dengan harapan agar tidak terlalu muluk untuk kehidupan yang mewah disini, tetapi gaya hidup kalian bisa menjadi alternatif masing-masing), dengan keadaan serba minimalis dan jauhnya dari kemegahan (tanpa kecuali kota besar seperti Moskwa dan St. Peterburg) para mahasiswa yang kebanyakan kurang siap mental atau bahkan mungkin bermental “anak mami” akhirnya memutuskan untuk kembali pulang ke tanah air tanpa berjuang terlebih dahulu. Tanpa hasil dan pulang dengan membawa kecewa, baik kecewa pada diri sendiri dan terlebih lagi kepada Russia yang telah baik hati memberikan beasiswa kepada kita. Mereka yang  pulang telah secara langsung tentu saja mengecewakan. Sungguh disesalkan hal tersebut terjadi disetiap tahunnya.

Sebenarnya hal tersebut bisa diminimalis jika dari kita pribadi membuka diri mau mencari informasi yang lebih akurat tentang “bagaimana sih hidup di Russia itu?”, karena sejak kita menginjakkan kaki di tanah Rusia, ke-kakuan sudah bisa kita rasakan, (ingat!! Russia yang bukan Negara ramah senyum) baik itu ketika baru sampai di bandara Domodedovo, bahkan ketika kita sampai asrama.

Berikut ini akan saya jelaskan tahap-tahap ketika seorang calon mahasiswa mendapatkan beasiswa beserta kendala dan solusinya :

1. Keberangkatan

Calon mahasiswa yang diterima belajar di Federasi Rusia akan mendapatkan invitations letter dari kedutaan Rusia di Jakarta (kadang-kadang cukup memakan waktu hingga lebih dari sebulan yang membuat kedatangan kita terlambat untuk tahun ajaran)

solusi : (pemerintah Russia telah dengan sangat rapih untuk memprogram sekolah bahasa kita tanpa ada kata terlambat) jadi kalaupun kita datang pada bulan November-misalnya- kita tidak akan ketinggalan kelas bahasa yang biasanya dimulai pada bulan September. Karena kita akan mendapatkan kelas baru khusus pemula.

Tambahan : pada tahun 2008 sudah banyak universitas yang memiliki fasilitas kelas bahasa untuk orang asing yang memberlakukan 3 semester untuk kedatangan calon mahasiswa yang terlambat.

2. Hal yang harus di persiapkan menjelang keberangkatan

Ingat!! calon mahasiswa harus mampu membeli tiket pulang pergi (Rusia -indonesia) karena pemerintah federasi Russia hanya menyediakan beasiswa berupa pembebasan biaya kuliah saja.

Selain tiket calon mahasiswa juga harus menyiapkan dana tambahan untuk living cost selama belajar di Rusia(pihak rusia memberikan beasiswa setiap bulannya sebesar 40$ untuk s1 dan s2 atau sekitar 1100 rouble ) sedangkan biaya hidup di Rusia beraneka ragam dari 300$/bulan sampai 400$/bulan.

Berkas dan dokumen :

Jangan lupa check kembali kelengkapan :

1. Paspor & Visa [kertas coklat yang menempel dihalaman passport kita];

2. Berkas kesehatan yang terbaru seperti tes HIV terbaru(hasil lab HIV hanya berlaku 3 bulan maka sesampainya di Russia kalian harus di tes lagi);

4. Baju-baju sehari-hari & resmi, beberapa baju hangat dan jaket tipis [tidak perlu berlebihan membawa barang-barang tersebut karena kita masih bisa membelinya sesampainya di Russia, juga untuk persiapan winter tidak dianjurkan dibawa dari Indonesia untuk menghindari over weight bagasi];

5. Persiapan uang dalam bentuk dollar sekitar 1000$ [alternative : bisa juga membawa cash hanya 300$ sisanya didalam ATM uang 300$ itu untuk persiapan biaya penjemputan dari bandara menuju kota masing-masing dan untuk kebutuhan kalian selama di Jalan];

Tambahan :

ATM yang dibawa sebisa mungkin yang ber-logo visa/cirrus, calon mahasiswa juga di anjurkan untuk membawa lebih dari 1 ATM untuk menghindari kehilangan/kecelakaan berupa ATM tertelan mesin.

3. Bentuk Beasiswa dari pemerintah Russia

INGAT! Untuk buku-buku pelajaran TIDAK di haruskan untuk membeli / dibawa dari Indonesia, karena pihak universitas sudah menyiapkan buku-buku tersebut yang dapat di pinjem di perpustakan universitas dengan gratis dan biasanya cukup lengkap. Jika dirasa masih kurang cukup, maka kita bisa meminjamnya di perpustakaan kota[publichnaya biblioteka] yang lebih lengkap

Pemerintah federasi Rusia juga memberikan fasilitas tempat tinggal berupa asrama yang biasanya letaknya tidak jauh dari kampus. Untuk biaya asrama biasanya tidak begitu mahal tergantung dari univ. masing-masing (contoh asrama saya 4200 rubel /tahun kira-kira 125$ pertahun) dan harga asrama bisa naik tiao tahun tergantung dengan kebijakan asrama masing-masing. Bahkan di kota lain ada yang sampai mencapai  5000 ruble per 6 bulan.

Catatan : Kehidupan di asrama terkadang sama sekali tidak nyaman jika kita bandingkan dengan kehidupan kita di tanah air, karena keadaan yang serba minimalis hingga membuat kita harus extra sabar hidup di lingkungan asrama (sebagai contoh bahwa kamar asrama yang kebanyakan berukuran 5×4 meter  berisikan 3 orang plus 3 ranjang ditambah banyaknya barang-barang pribadi seperti : koper, lemari, baju dll. Menambah sempitnya ruangan) selain itu akomodasi seperti dapur dan kamar mandi di pakai bersama-sama. (karena kebanyakan dari mahasiswa adalah orang asing dan orang rusia maka kebersihan asrama juga terkadang tidak terkontrol)

Solusi : Bagi mahasiswa yang berkecukupan / memiliki uang saku lebih bisa mencari flat/kwartira untuk tempat tinggal. Harga flat berbeda tiap kota dan dibayar per-bulan. Contoh flat/kwartira di kota saya untuk yang model studio (1 kamar, 1 dapur, dan toilet+bathroom) harga dimulai dari 10.000 rouble / 350$ /bulan

4. Hal yang perlu dilakukan sesampainya di Russia [untuk 2 minggu pertama]

  • · Dari bandara International Domodedovo akan dijemput oleh 2 pihak yaitu KBRI dan dibantu oleh teman-teman PERMIRA dan kementrian Russia yang membawa dokumen dan surat keterangan penerima beasiswa yang biasa disebut Napravlenia/ направления. Bagi mahasiswa s1 biasanya pembagian kota belajar baru akan disampaikan saat ini. [jadi sebisa mungkin jauh sebelum keberangkatan sudah mempersiapkan mental untuk menerima kejutan]
  • · Persiapan membeli ticket kereta api/bis menuju kota dimana kita ditempatkan. [ingatkan teman-teman dari PERMIRA untuk membantu menukar uang dollar kedalam rouble dan membeli bekal makanan& minuman karena sepanjang perjalanan kita akan kesulitan untuk berinteraksi karena keterbatasan bahasa]
  • · Sesampainya kota tujuan, lapor kepada komandan asrama dan mengurus asrama
  • · Keesokan harinya datang menemui dekan international faculty / mezdunarodnie fakultet untuk registrasi dan perpanjangan visa.
  • · Membayar administrasi [biasanya akan dibantu oleh kawan-kawan PERMIRA setempat]
  • · Masuk kelas bahasa dan belajarlah dengan sungguh-sungguh J

 

5.  Kendala bahasa ditahun pertama/kedua

Kehidupan sebagai mahasiwa Russia tidak hanya sampai di situ, kendala bahasa juga salah satu faktor dari individual untuk terus bertahan belajar di Rusia(tidak ada yang menjanjikan kita bahwa lulus podfak  sudah bisa lancar berbahasa Russia, dan ini dialami semua mahasiswa yang kebanyakan stress ditahun pertama di Fakultas masing-masing) selain itu ketika memasuki universitas  sesungguhnya (menurut jurusan yang di pilih) kita akan dihadapkan kenyataan bahwa ilmu yang kita serap dari podfak tersebut masih belum mampu menampung tata bahsa rusia keseluruhan. dari sini lah juga beberapa kawan kita akhirnya mengalah oleh nasib dan kembali pulang ke tanah air dengan membawa kecewa.

Solusi : Terus berusaha dan mencari jalan keluar dari masalah masing-masing bisa juga dengan cara “PDKT” kepada para dosen dan meminta tambahan tugas jika di rasa kurang mengerti .( biasanya ditingkat 1 dan 2 kita hanya mampu belajar ketika sudah sampai dikamar dan membuka buku hal ini dikarenakan sepanjang kuliah/lecture/leksia berlangsung, para mahasiswa tingkat 1 masih kurang pemahaman terhadap bahasa, bahkan terkadang dosen terlalu cepat menjelaskan sehingga kita susah untuk menangkap.

Tapi tenang, para dosen biasanya akan memberi kemudahan kepada para mahasiswa asing ditingkat 1 (ingat biasanya aja loch! Ga semua dosen begitu). Hal yang perlu dilakukan adalah tetap harus terus berjuang untuk menunjukkan bahwa kita memang menguasai materi. Itu poin yang terpenting!

5. Kehidupan mahasiswa

Calon mahasiswa dari Indonesia sebaiknya tidak terlalu muluk-muluk bermimpi, (berkhayal bahwa Rusia itu mirip dengan Perancis, Jerman, atau Negara maju lainnya ( meskipun saya sendiri tidak punya bayangan seperti apa kehidupan di Perancis dkk.) karena bisa jadi itu membuat kita pada akhirnya kecewa, menerima kenyaraan bahwa Rusia jauh dari dunia lain.

Solusi : Seharusnya bagi kawan-kawan yang memang hendak berniat melanjutkan study ke Russia, sedikitnya mengenal salah satu mahasiwa yang sedang belajar di Rusia sebagai teman share sebelum keberangkatan agar tidak kaget.

tambahan : Kepada orang asing sikap orang Russia tidaklah istimewa, jadi jangan kaget juga jika kebetulan kita dilempar ke kota kecil orang-orang Russia akan melihat kita secara aneh. Meski begitu biasanya masyarakat Russia yang hidup di kota kecil lebih bersahabat dan ramah. Lain jika di kota besar, [sepertinya tidak hanya di Russia titpikal orang kota memang hampir stereotip yang kebanyakan dari mereka bersikap acuh tak acuh juga kepada orang asing]. Tapi jangan salah, orang Russia kalo ditanya sesuatu pasti akan menjawab dengan sebaik-baiknya jawaban dan juga JUJUR apapun itu kondisinya sebagai mahasiwa asing disini kita harus lah mampu membaur dengan masyarakat sekitar.

6. Perbedaan cuaca

Bagi kita-kita yang biasa hidup di negara tropis yang memiliki 2 musim maka di sini kita harus bisa beradaptasi dengan cuaca Rusia yang tergolong extreem. Dengan kata lain siapkan mental dan kondisi tubuh yang fit untuk dapat hidup (jadi mohon pengertiannya untuk kawan-kawan yang memiliki penyakit cukup serius agar jangan pertaruhkan nyawa kalian tanpa persiapan yang matang) jadi jangan beruasa menjadi hercules tahan dingin jika tidak ingin masuk rumah sakit di Rusia(RS di Rusia ga lebih baik dari penjara di indonesia)

7. Sistem akademis lihat buku saku mahasiswa indonesia di rusia

8. Terus berusaha dan pantang putus asa

Yang penting siap mental dan semangat untuk bisa terus maju berjuang di negara es ini. Jadi inget tulisannya Andrea Hirata ”kalo bisa bertahan hidup di Rusia maka kita akan bisa hidup di mana saja” yang penting luruskan niat untuk mencari ilmu dan bersabar.

Bertahan untuk sukses atau pulang dengan kecewa


74 pemikiran pada “Tentang Persiapan dan kehidupan mahasiswa di Russia

  1. Wah…

    Begitu ya Mbak..

    Mbak Yanti menjelaskannya dengan sangat terperinci dan mudah dimengerti..

    Enaknya saya ke RUSIA saja atau ke JEPANG yaw Mbak..???

    Wah bingung nich..???

    Lha wong tok Bandung wae wes urip pas-pasan, opo iso yo tok Jepang utawa Rusia..

    HHhh..Perjuanganku masih panjang Mbak..

    Tapi insyallah jika Allah menghendaki saya akan datang ke sana Mbak,..

    Saya mau nyoba daftar ah…

    Salam semangat Bocahbancar,,….

  2. oke JOE allah maha mengetahui apa yang terbaik buat hambanya…ALLAH yang maha mengatur joe ga usah khawatir..wong aku yo idup pas pasan juga hehehe… selamat berjuang deh!! jangan pernah mengalah pada nasib OK!!!

  3. dear MbakHidayanti,

    maturnuwun infonya, mbak tapi koq jebule finansial asistance nya sithik ya..lha koq ora di tulis neng pengumumane mrk ya..

    hey, lha nek application form enthuk saka ndi yo mbak?

    kaliyan niki, nek arep daftar S2 punapa ngumpulke ijazah sma juga? waduw ak SMA Ipa tp kuliah ambil HI dan nilaiku fisika kimia cuman 6.8 njuk isa ndak ya?

  4. meliat cerita di atas ak jadi punya gambaran, akan tetapi jadi ada keraguan,,karena ternyata financial asistance nya cuman 40$ an sedang yang dikeluarkan 300- 400$, koq berat ya?

    mengapa di pengumuman beasiswa tersebut tidak dijelaskan secara terbuka ya?
    aku sudah mempersiapkan 80% menjadi berpikir ulang ini…

    warted ndak ya,,

  5. iya lebih baik mikir lagi yang lebih mateng buat ini suapaya kedepannya ga lagi ada pernyataan “duh..kok saya ke rusia ya???” hahahha…

    iya app.letternya dapet di PKR(pusat kebudayaan rusia) di jalan dipenogore no.12 jakpus.

    kalo s2 saya lupa,kayanya cuma nilai akhir s1 ajah mba… nanti saya cari tau lagi 🙂

  6. info yg oke banget!! ttp berjuang disana yaaa, Hida 😉 jgn ikutan yg lain pulang ke Indonesia cuma bawa malu, kalo bisa mah, balik kesini bawa ilmu yang bisa dimanfaatin buat Negara RI. sapa tau Presiden berikutnya lulusan Rusia, yaitu Hida 😀 waaaaa… bakal rame yg ngikut beasiswa ke Rusia.. :mrgreen:

  7. mbak, nanya yach, bagaimana caranya ke rusia ? penerbangan yg lgs ke sana ada kgk ? dan pengurusan visanya bgmn ? di tunggu ya- asap – tq in advance ;))

  8. Asslm…salam kenal ya hidayanti.. namaku fittonia, tapi biasa dipanggil pipit. alhamdulillah tahun 2009 ini aku dapat beasiswa rusia, di southern federal university untuk program S2. Jadii aku mulai cari2 info nih untuk persiapan berangkat ke sana. Boleh share nggak, apa aja sih yang harus disiapin menjelang keberangkatan?? terus begitu sampai disana apa yang musti kita lakukan? terutama mengenai akomodasi asrama dan administrasi akademis di kampus. Terima kasih bgt ya, blogmu membantu sekali ngasih aku gambaran mengenai yang akan aku hadapi hehe 🙂
    Pengen banget nih bisa ketemu kalo dah disana…:)

  9. info yang sangat bagus. memang inilah yg dibutuhkan oleh setiap mahasiswa baru yg akan berangkat ke luar negeri. informasi keberangkatan dan pasca kedatangan serta keadaan perkuliahan disana. thanks yah udah sharing. salam blog walking 🙂

  10. waduh kak,,, susah juga hidup disana..
    tp ini sungguh info yang sangat membantu karna aku jg punya mimpi besar untuk sekolah ke luar negeri… salam kenal kak…

  11. wah,,subhanalloh
    kisah yg menarik..
    tentu ga gampang jadi minoritas, tapi moga Alloh melancarkan perjuangan Mbak ya..

    iya,jadi keingetan buku “Edensor”, emang sepertinya menjelajahi ataupun tinggal di Rusia butuh perjuangan ekstra, tapi sy ykin saat kita bisa melakukannya, kita akan bisa hidup di mana pun..
    So,Keep Hamasah!
    😀
    Btw,,mbak angkatan berapa??(ceritanya tanya umur,he)

  12. mbak ga ada info rata” biaya hidup masing kota di rusia y hehe misalnya Tomsk, yaroslav, kazan, moscow, peterburg ? kalo biaya hidup ank kulhn ky mbak 150$/ 200$ cukup ga y untuk sbulan

  13. salam fachri untuk tahun tahun sekarang di anjurkan untuk sedia sekitar 300$ sampai 400$ setiap bulan include makan, transport, dan kebutuhan primer lain. biaya hidup tiap kota berbeda semakin besar kota tersebut semakin tinggi pula biaya hidup. dan juga tergantung dari life style kita selama disini 🙂

  14. halo mba ,, gimana kabar ?
    masih ingat sama saya ? saya yg dulu pernah kontak mba berhubung dg kunjungan saya ke moscow,,

    insyaALLAH klo semuanya kelar saya bakal ada di moscow dari tgl 1-3 april ,,

    mungkin mba punya teman di moscow, sehingga saya bisa ketemu dan keliling bersama2,,

    terima kasih,,

  15. Mbak Hidayanti, sy Ekaristi.
    Insya اَللّهُ pertengahan Mei sy akan ikut pertukaran mahasiswa ke Russian Islamic University in Kazan.
    Menarik sekali membaca artikel mbak di atas.
    Sy mau tanya, bulan Mei di Russia biasanya brp derajat ya?
    Sbg persiapan selama 1 minggu disana.
    Jawabannya bs minta tlg dikirim ke email sy? ​​♓éђê>:/ ..♓ёђê:p ..♓èђe:D
    Atau add FB saya “Ekaristi Pratiwi” dari Bioteknologi Universitas Al Azhar Indonesia. Trmksh 🙂

  16. yang saya bingungkan,, apakah di rusia kita masih bisa bekerja,, soalnya 400$ itu agak berat buat saya, jadi saya harus bekerja

  17. dear ms hidayanti,
    ka mau tanya,kalo biaya hidup non asrama,atau biaya kuliah sebulan di rusia brapa ya kak?
    contoh kaya uang makan,beli kebutuhan hidup,dll.
    trimakasih,
    d tunggu balasannya:)

  18. mahal, untuk biaya kost non asrama harga vervariasi start mulai 300$/bulan itu paling murah.. uang makan dan kebutuhan hidup sehari2 variatif kira2 mulai dari 200$ sampe 500$ tergantung orangnya.. salam *hidayanti*

  19. mbak.. saya yunita.. kebetulan ada coba ajuin beasiswa rusia
    mau tanya nih
    kira2 harga makanan d rusia mahal dak ya?
    sayuran terlebih karena saya vegetarian
    ragu jg kalo ternyata di rusia dak bisa menemukan makanan utk saya
    makasih mbak

  20. halo Yunita, wah selamat ya kalo sudah mengajukan, bukannya sudah ada pengumuman dari PKR yah? mudah2an diterima ya.. amin

    makanan dirusia relative mahal, untuk sayuran tergantung musim tapi yang jelas selalu ada adalah kentang, karena kentang adalah salah satu makanan pokok orang rusia. kemudian ada wortel dan kubis, sisanya tomat mentimun juga tergantung musim, jika musim panas datang bisa jadi harga sayuran anjlok,… tapi kalo udah masuk musim yang lain. bisa lebih mahal dari harga daging.. hehe…

    selamat berjuang!
    dimanapun kamu berada disitulah bumi AllahSWT

  21. Assalamualaikum , Mbak Hidayanti aku salah satu mhasiswa program studi sastra rusia, semester 7 nanti akan ada tawaran beasiswa ke SPBGU dan MGU. seperti yang mbak katakan bahwa pemerintah sana hanya membiayai pendidikan saja, tapi pada program ini tersedia pula penyediaan biaya untuk asrama, , menurut mbak, bagaimana mendapatkan beasiswa yang dapat membantu untuk living cost disana? terima kasih 🙂

  22. permisi assalamualaikum, kalo beasiswa ke rusia selain S1 atau S2 ada nggak ya? klo setelah SMA mau nglanjutin kuliah di rusia bisa nggak? cara ngajuin beasiswanya tu gimana to? saya pingin banget sekolah di rusia, sekarang saya masih kelas 3 SMP yang bermimpi bisa dapet scholarship di Russia 😀
    Terima kasih

  23. Hay mbak, saya mau nanya, itu dari system seleksi untuk dapatin beasiswanya gmna ya mbak? Dilihat dari nilai ijazahnya atau ada semacam test lagi? Ditunggu bulannya mbak:-)

  24. haiii.. kamu bisa langsung tanya ke PKR atau pusat kebudayaan russia di jalan diponegoro no 12 jakpus. dari situ kamu bisa dapat banyak info deh karena aku alumnus aku tidak bisa jelaskan bagaimana proses penerimaan beasisswa yang setiap taun berganti 😀

  25. Saya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya untuk mbak hidayanti atas blog ini. Saya bekerja di sebuah perusahaan agensi pendidikan sebagai Education Analyst. Baru-baru ini, pimpinan memberi kesempatan pada salah satu perusahaan dari Malaysia untuk memasarkan pendidikan (baca: kampus) Rusia dengan menggunakan jalur pemasaran kami.
    Pada saat yang sama, para counselor (baca: sales) kami tidak memiliki pengetahuan yang cukup atas pendidikan di Rusia. Meski hanpir seluruh counselor dan marketing kami adalah lulusan luar negeri, namun tidak ada satupun yang pernah ke Rusia ataupun negara di Eropa Timur.
    Sebagai pengeloia informasi dan product knowledge di perusahaan, saya kelimpungan menjawab berbagai pertanyaan mereka. Ada kalanya saya terpaksa turuh ke beberapa center (baca: cabang) atau melalui skype interview, dengan pengetahuan dan pemahaman saya yang terbatas. Terus terang, saya ngeri memberikan keterangan pada orang tua calon mahasiswa mengenai keadaan disana; di satu sisi center yang bersangkutan butuh untuk mengejar target, di sisi lain, saya ngeri membayangkan kekecewaan para orang tua bila mendapati situasi yang sangat tidak sesuai dengan harapan (baca: keterangan).
    Dengan demikian, saya memiliki penguatan atas berbagai keterangan yang mbak hidayanti sampaikan pada blog ini, dan menjadi bahan laporan untuk analisa pendidikan (baca: pasar) di rusia untuk para direktur kami.
    Sekali lagi, terimakasih, dan proficiat!

  26. Dear mba dd, salam kenal , saya hera. Insyallah saya sedang persiapan untuk berangkat ke Tula bulan Sept tahun depan. Apakah disana ada org perkumpulan mahasiswa Indonesia. Saya bisa di berikan info nya ?
    makasii

  27. Blog nya inspiratif banget mbak 😀
    Saya pengen banget bisa sekolah di Rusia, kalo boleh tau mbak dulu kuliah di univ mana dan kota mana?kalo cari makanan halal di Rusia tips dan triknya gimana?hhehe
    Terima kasih sebelumnya

  28. jaman sekarang makanan udah gampang banget cari makanan halal. bahkan di supermarket kecil. ada banyak yang labelnya halal. dulu saya sekolah di south federal univ. jur psikologi. kota rostov on don

  29. oalah, ternyata tak semudah yang saya bayangkan. tapi apa benar tentang seks terbesar terdapat di rusia ? dan itu membuat saya takut

  30. Mba, saya mau nanya. Saya udah nemu 1 website belajar bahasa rusia. Tapi pas saya nyari-nyari lagi ada website yang lebih lengkap, tapi berbeda sm website yang sebelumnya saya cari. Jadi saya milih website yang mana? Terimakasih

  31. SELAMAT SORE PARA PEMAIN OLIVIACLUB…
    GMN KABAR NYA NIH… !!!!????
    TERIMA KASIH UNTUK KEPERCAYAAN NYA KEPADA KAMI..
    SEKARANG OLIVIACLUB AKAN MELAKUKAN PROMO NIH… NYUK JGN LUPA UNTUK MENGAJAK TEMEN2 IKUT:

    PROMO OLIVIACLUB AKHIR BULAN….!!!!
    promo oliviaclub kali ini adalah promo deposit akan mendapatkan bonus chip sebesar nilai deposit yang disetorkan
    jadi untuk para pecinta poker oliviaclub yang sudah lama mendaftar ataupun yang baru melakukan register.. akan bisa mengikuti promo ini…

    SYARAT DAN KETENTUAN

    1.pemain dapat mengklaim bonus promo melalui live chat kami

    2.pemain yang mengikuti promo tidak akan bisa melakukan WD sebelum turnover/fee/pajak belum mencapai 30 x lipat dari angka deposit.

    3.minimal deposit untuk promo ini adalah Rp.50.000
    maximal deposit adalah Rp.200.000
    apabila ada pemain yang melakukan deposit diatas 200rb rupiah..
    hanya 200rb yang akan di hitung untuk mendapatkan bonus
    promo ini

    4. apabila pemain melakukan deposit sebanyak 50rb akan
    mendapatkan bonus 50rb.. dan apabila chip habis dan melakukan
    deposit 50rb lagi maka harus menunggu selama 6 jam terlebih
    dahulu sebelum dapat mengklaim bonus 100% dari
    angkadeposit..
    batas maksimal klaim bonus tetap max deposit 200rb per hari

    5. klaim bonus promo berlaku 1×12 jam..
    para pemain diharuskan mengklaim bonus sebelum bermain..jika
    ada pemain yang melakukan deposit dan bermain..
    baru setelah bermain mengklaim bonus..maka tidak akan dilayani

    6.PROMO OLIVIACLUB ini dapat berakhir sewaktu waktu tanpa
    pemberitahuan terlebih dahulu

    7.keputusan pihak OLIVIACLUB tidak dapat diganggu gugat dan
    mutlak

    CARA MENGKLAIM BONUS PROMO :

    1.setelah melakukan register dan deposit maka pemain harus melakukan login dan masuk ke menu memo,tulis subjek klaim voucher promo
    2.admin OLIVIACLUB akan segera membalas memo anda dan
    memberikan kode voucher.
    3.setelah menerima kode voucher silakan menuju menu deposit
    isi kan formulir deposit sebagaimana anda biasa melakukan deposit.
    setelah itu pada kolom keterangan di menu deposit silakan anda tuliskan kode voucher yang telah diberikan
    4.silakan gunakan jasa live chat kami untuk membantu anda dalam mengklaim bonus PROMO OLIVIACLUB

    WARNING….!!!!!
    apabila pemain belum melakukan deposit dan mencoba untuk mengklaim bonus.. maka id akan kami blokir/delete secara permanen.
    transfer chip tidak di perbolehkan dan akan di tindak tega

  32. assalamualaikum mbak hidayanti, saya mau tanya tentang kehidupan muslim di daerah vladivostok. soalnya insya allah tahun depan saya berangkat ke sana. mungkin kalo ada saya juga mau minta info tentang PERMIRA di vladivostok. terimakasih, wassalamualaikum

  33. Walaika alaikumsalam.. Mas farisy. Alhamdulillah selamat yaa bs ke rusia. Senang sekali dengarnya tapi maaf untuk vladivostok sy kurang informasi. Karena belum ada mahasiswa yg pernah belajar disana. Tapi sy pernah dengar kalo disana jg banyak orang indonesia. Karena wilayahnya yg hampir berdekatan dengan jepang. Kemungkinan besar tradisi juga mirip. Katanya

  34. Assalamu’alaykum, hai kak Hidayanti salam kenal ya. Kenalkan saya Ana 🙂 alhamdulillah setelah ubek-ubek mbah google, akhirnya dapet bacaan yg pas juga info seputar kuliah di rusia 😀 kak boleh minta emailnya kah? ada beberapa pertanyaan yg mau ana tanyakan dan supaya lebih enak discussnya nih kak. Sebelum dan sesudahnya terima kasih nih kak, useful info. Wassalam’alaykum 🙂

  35. Wow.. Menantang juga yah mba.. Berarti scholarnya biaya kuliah aja ya ? Biaya hidup, tiket dll tanggungan sendiri..

    Peluang apply dan diterima scholar nya gmn mba ?

    Salam kenal mba hidayanti..

  36. Haloo mau tanya apakah ada rekan mas yg sudah lolos di thap administrasi dan interview dr pkr tetapi gagal dan tidak diterima di kampus pilihannya? Terimakasih

  37. Ternyata begitu..sistem perkuliahan yg ada di Russia. Tapi kayaknya tidak terlalu mahal sih dibandingkan negara maju dan modern yang lainnya. Cuma Sy pernah dapat info pemerintah Russia mahasiswa asing kerja part time katanya? Benar Ndak sih mbak? Sy mizi pontianak.

Tinggalkan komentar